MANDALA BERDUKA
MAN 2 Cilacap berduka. Kedukaan yang mendalam sangat dirasakan oleh keluarga besar MAN 2 Cilacap dengan wafatnya salah satu guru terbaiknya yaitu ibu Umi Sarotun, S. Ag. Khafidhah yang telah mengabdikan dirinya sejak 2002 ini kini telah berpulang ke haribaan Allah swt pada hari Sabtu tanggal 03 Agustus 2024 pukul 21.15 WIB di RSUD Majenang, Kabupaten Cilacap.
Pemakaman jenazah dilaksanakan pada hari Ahad, 04 Agustus 2024 di pemakaman umum desa Cilumuh tempat kediaman almarhumah. Hadir dalam acara pelepasan jenazah kepala MAN 2 Cilacap, H Mahmudin, M. Ag., beserta seluruh guru, pegawai, dan pengurus komite, Kepala MAN 3 Cilacap, Drs. Muntohar, dan Kasi Pontren Kankemenag Kab Cilacap, Banu Tholib, MM.
Kepala MAN 2 Cilacap memberikan sambutan dengan menyampaikan keterangan bahwa sesungguhnya orang yang wafat di jalan Allah mereka itu tidak mati. Mereka hidup di sisi Allah dengan rezeki yang tercurahkan. Mereka yang wafat tidaklah bersedih melainkan berbahagia bahkan bergirang hati karena balasan atas keimanan dan perbuatan baik mereka saat masih hidup di dunia. (mm)
Rekapitulasi Realisasi Penggunaan Dana BOS untuk Periode Januari s.d. Juni 2024
Rekapitulasi Realisasi Penggunaan Dana BOS untuk Periode Januari sd Juni 2024
- ALOKASI DAN REALISASI ANGGARAN
Alokasi Anggaran BOS dalam DIPA | Realisasi Anggaran | Sisa (Rp) | ||
Jumlah Siswa | Jumlah Anggaran (Rp) | Januari s.d. Juni (Rp) | % | |
1365 | 2.047.500.000 | 1.335.255.964 | 65,2 % | 712.244.036 |
- RINCIAN PENGGUNAAN DANA BOS BERDASARKAN STANDAR NASIONAL PENDIDIKAN
No | Komponen Standar Pendidikan | Jumlah (Rp) | Persentase (%) |
1 | Standar Isi | 18.000.000 | 0,88 % |
2 | Standar Proses | 283.800.000 | 13,86 % |
3 | Standar Kompetensi Lulusan | 10.000.000 | 0,49 % |
4 | Standar Pendidik Dan Tenaga Kependidikan | 57.500.000 | 2,81 % |
5 | Standar Sarana Dan Prasarana | 757.800.000 | 37,01 % |
6 | Standar Pengelolaan | 40.300.000 | 1,97 % |
7 | Standar Pembiayaan | 615.100.000 | 30,04 % |
8 | Standar Penilaian Pendidikan | 265.000.000 | 12,94 % |
TOTAL | 2.047.500.000 | 100 % |
Penerimaan Tamu Ambalan : Satukan Kebersamaan Bangunlah Kedisiplinan Tuk Membentuk Karakter yang Bijaksana
Cilacap, 20 Juli 2024- Pelaksanaan penerimaan tamu ambalan pada tanggal 19 sampai 20 Juli 2024 di Madrasah Aliyah Negeri 2 Cilacap. Pembukaan ini dibuka oleh Kepala Madrasah Aliyah Negeri 2 Cilacap H. Mahmudin, S.Pd.,M.Pd.
Pelaksanaan pendidikan bagi pramuka penegak dan pandega lebih dititikberatkan kepada peningkatan keterampilan dan kepemimpinan. Oleh karena itu pembinaan dan pengembangan pramuka penegak dan pandega harus diarahkan pada kegiatan yang dikelola mandiri. Kegiatan-kegiatan yang bersumber dari pramuka, oleh pramuka dan untuk Pramuka Penegak dan Pandega.
Kegiatan-kegiatan pramuka penegak dan pandega harus mengandung nilai-nilai edukatif, kreatif, serta menarik yang mengandung pembinaan dan pengembangan generasi muda. Diharapkan di kemudian hari dapat lebih mampu untuk membina dan mengisi kemerdekaan bangsa. Kegiatan tersebut tentunya yang senantiasa disesuaikan dengan kebutuhan peserta didik, perkembangan emosional, perkembangan sosial, perkembangan intelektual dan perkembangan spiritual.
PTA Penerimaan Tamu Ambalan yaitu menerima dan untuk melantik siswa-siswi kelas X menjadi anggota Pramuka Penegak. Atas dasar tersebut, maka gugus depan majenang 14.221 & 14.222 Ambalan KH. Sufyan Tsauri dan Ny. Hj. Siti Maemunah Sufyan Tsauri dipandang perlu untuk menyelenggarakan kegiatan Penerimaan Tamu Ambalan Tahun 2023/2024 sebagai refleksi serta apresiasi terhadap pembinaan dan pengembangan kaum muda Indonesia melalui Gerakan Pramuka, dengan tetap mengikuti arahan dan aturan pemerintah.
Adapun maksud dan tujuan dilaksanakan Penerimaan Tamu Ambalan ini antara lain :
1) Meningkatkan kualitas anggota Gerakan Pramuka khususnya Ambalan KH. Sufyan Tsauri dan Ny. Hj. Siti Maemunah Sufyan Tsauri.
2) Menanamkan jiwa rela menolong dan ikhlas bakti sesama manusia.
3) Menumbuh kembangkan rasa kemandirian masing-masing anggota Pramuka.
4) Membentuk mental yang baik sehingga memiliki kesiapan yang dalam melaksanakan tugas yang diberikan.
5) Mempererat persaudaraan, persatuan dan kesatuan diantara penegak.
6) Memperkenalkan Ambalan KH. Sufyan Tsauri dan Ny. Hj. Siti Maemunah Sufyan Tsauri kepada peserta didik baru.
(jr)
Sebanyak 118 Siswa MAN 2 Cilacap Lolos Seleksi Masuk PTN 2024
Cilacap, 20 Juni 2024 – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Cilacap mencatat prestasi membanggakan dengan diterimanya 118 siswa di berbagai perguruan tinggi negeri melalui berbagai jalur seleksi pada tahun 2024. Keberhasilan ini membuktikan komitmen MAN 2 Cilacap dalam memberikan pendidikan berkualitas dan mempersiapkan generasi muda yang berdaya saing.
Melalui jalur Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP), sebanyak 29 siswa berhasil diterima di Universitas-universitas terkemuka di Indonesia.
Selain itu, 4 siswa diterima di Politeknik Kesehatan jalur Penerimaan Mahasiswa Diploma Politeknik (PMDP) dan Tes Kemampuan Dasar Sains dan Teknologi (CBT SIMAMA).
Tidak hanya itu, sebanyak 38 siswa berhasil menembus perguruan tinggi negeri melalui jalur Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT), sementara 47 siswa diterima di Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) melalui jalur Seleksi Prestasi Akademik Nasional (SPAN PTKIN). Pencapaian ini mencerminkan keseimbangan antara pendidikan umum dan agama yang menjadi ciri khas MAN 2 Cilacap.
Kepala MAN 2 Cilacap, Bapak Drs. Muntohar menyampaikan , apresiasi yang tinggi kepada seluruh siswa yang berhasil diterima di perguruan tinggi negeri. “Kami bangga dengan pencapaian luar biasa ini. Kesuksesan ini merupakan buah kerja keras, dedikasi, dan komitmen para siswa, serta dukungan dari para guru dan orang tua
Beliau juga mengajak seluruh pihak untuk terus mendukung pendidikan di MAN 2 Cilacap dan mendorong siswa untuk terus berprestasi demi masa depan yang lebih cerah.
MAN 2 Cilacap akan terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan dan mengembangkan potensi siswa agar dapat meraih kesuksesan lebih besar.